Jumat, 08 Desember 2017

10 Makanan Khas Padang Yang Enak Jarang Orang Tahu

Jika ngomongin makanan khas Padang yang enak pasti terlintas rendang di pikiran kita. Karena rendang sudah sangat terkenal, dimana-mana orang selalu bicara rendang, setiap Rumah Makan Padang pasti tersedia rendang. Tapi ada beberapa makanan khas Padang yang enak juga, belum banyak orang tahu, karena makanan ini mungkin kalah pamor dari makan tersebut atau sudah terlalu banyak makanan enak di Padang jadi yang ini terlupakan.

Makanan ini sebetulnya tidak terlalu susah dicari, di rumah makan Padang sebagian menyediakan menu ini walau hanya rumah makan tertentu saja. Sebagian lagi makanan ini emang sudah jarang ditemui terutama kalau untuk dijual, tapi kalau di rumah-rumah warga, makanan ini masih ada.

Sebelumnya kami pernah memposting makanan khas Padang enak dan terkenal, bagi yang belum tahu bisa baca disini, 10 makanan khas Padang yang enak dan terkenal.

Di link itu makanan yang sudah terkenal, nah jadi kalau lagi wisata ke Padang bisa mencoba berbagai makanan. Tapi belum tentu ada semua makanan tersebut di tempat-tempat wisata terkenal di Padang, jika tidak ada, boleh bertanya kepada warga setempat. Sekarang Langsung saja lihat berikut ini

Makanan Khas Padang Enak Belum Banyak Orang Tahu


1. Kalio Daging

Kalio Daging Padang

Kalio daging makanan khas Padang sangat lezat. Kalio hampir sama dengan rendang bedanya mempunyai kua, tidak dimasak sampai kering. Terbuat dari bahan dasar daging sapi atau daging kerbau. Dimasak dengan bumbu hampir mirip dengan bumbu rendang. Rasanya juga tidak jauh berbeda dengan rendang sangat enak, apalagi kalio ada kuanya. Kadang orang lebih senang kalio dari pada rendang karena memiliki kuah.

2. Dendeng Batokok / Dendeng Balado

Dendeng Batokok / Dendeng Balado

Dendeng balado adalah masakan khas Padang yang enak terbuat dari bahan dasar daging sapi. Daging diiris tipis agak sedikit lebar setelah itu dikeringkan. Setelah itu digoreng dan diberi bumbu balado. Dinamakan dendeng batokok karena proses memasaknya dipukul supaya daging tipis dan empuk. Balado adalah diberi bumbu balado, irisan cabe agak kasar, bisa dengan cabe hijau atau dengan cabe merah. Rasanya sangat lezat jika wisata ke Sumatera Barat jangan lupa mencoba makanan khas ini.

3. Ayam Gulai Putiah

Ayam Gulai Putiah

Makanan enak lain yang jarang orang tahu yaitu ayam gulai putiah dalam bahasa minang, kalau diartikan gulai putih. Yaitu ayam dimasak dengan bumbu khas Padang plus santan tapi tanpa cabe merah. Rasanya juga tidak pedas tapi manis dan kelezatan ayam tetap terjaga.

4. Palai Ikan

Palai Ikan

Palai ikan adalah makanan enak khas Padang yang jarang ditemui di rumah makan. Kuliner ini bahan dasar dari ikan dibalut dengan daun pisang. Bahan bisa dari berbagai jenis ikan mulai dari air tawar sampai air asin, ikan mas, ikan kakap, dan lain-lain. Ikan dibalut bumbu khas Padang dibungkus daun setelah itu di sanggrai diatas wajan atau dibakar. Rasanya sangat lezat bumbu akan meresap sampai ke daging ikan sehingga rasa amis akan hilang.

5. Soto Padang

Soto Padang

Jika berkunjung ke Padang jangan lupa mencicipi makanan yang satu ini. Rasanya enak dan segar dengan kuah kaldu. Walau sudah banyak juga di jual di daerah lain seperti di Jakarta, kalau mencoba di daerah asalnya akan terasa istimewa. Makanan dengan bahan dasar daging goreng diiris tipis ditambah bihun, perkedel, kentang dan bumbu kaldu khas Padang. Satu lagi ciri khas ditaburi kerupuk merah. Walau soto banyak kita temui di daerah lain seperti Lamongan, Kudus dan lain-lain, tapi soto Padang mempunyai citra rasa tersendiri, yang pasti enak.

6. Gulai Banak

Gulai Banak

Makanan enak berikut yang sering terlupakan dari Sumatera Barat adalah gulai banak. Gulai banak artinya gulai otak, yaitu berbahan dasar dari otak sapi atau kerbau. Makanan ini memiliki citra rasa yang lezat hanya saja sedikit sulit ditemui. Otak sapi di potong-potong dimasak dengan kuah gulai pedas ciri khas Padang. Rasa hampir sama dengan gulai padang, pembeda adalah rasa otak yang empuk.

7. Gulai Pakis / Rendang Pakis

Gulai Pakis / Rendang Pakis

Gulai pakis atau gulai paku makanan jarang kita temui di daerah lain. Makanan dengan bahan dasar paku ini mempunyai rasa enak termasuk sayuran tumbuhan liar di alam. Jenis paku ada 2 macam, berdaun muda kecil-kecil atau belum tumbuh daun masih berupa tangkai daun muda. Paku dimasak menggunakan bumbu santan pedas atau bisa juga manis. Sebenarnya ada banyak cara memasak paku di Sumatera Barat, bisa di tumis atau bisa juga di rendang. Jika berkunjung ke Padang jangan lupa mencoba makanan khas ini.

8. Teh Talua

Teh Talua

Kalau yang ini minuman khas Padang hanya ada di daerah Sumatera Barat saja. Jika lagi berkunjung jangan lupa mencoba minuman ini. Di rumah makan atau restoran sampai warung pinggir jalan menyediakan teh talua. Rasanya enak segar dan mengenyangkan, menambah tenaga, apalagi diminum di daerah dingin, segar sekali. Teh Talua terbuat dari berbagai varian, tapi bahan dasarnya tetap teh dan telur. Ada yang ditambahkan gula, jahe, jeruk nipis, coklat, dan lain-lain tergantung daerah dan kesukaan.

9. Lemang Tape

Lemang Tape

Lemang Tape adalah makanan khas Sumatera Barat walau di daerah lain juga ada. Di Sumatera Barat sangat populer makanan ini terutama banyak dijumpai di hari Idul Fitri dan Idul Adha, walau sekarang kapan saja bisa kita temui di pasar-pasar tradisional. Makanan yang terbuat dari ketan putih dengan santan dimasak menggunakan bambu sampai 4 - 5 jam ini dimakan dengan tape ketan hitam.

10. Gulai Belut Daun Tapak Leman

Gulai Belut Daun Tapak Leman

catatan:maaf gambarnya tidak ada hanya mirip
Makanan ini sangat langka sekali yaitu gulai belut daun tapak leman atau daun mangkokan. Di Sumatera Barat sekalipun sangat sulit ditemui. Makanan ini sangat lezat bagi yang suka tapi kalau yang tidak mungkin agak sedikit geli. Rasa amis akan hilang oleh daun tapak leman membuat perpaduan makanan ini sangat lezat. Daun tapak leman diiris kecil-kecil ditambah belut dipotong-potong dimasak dengan santan pedas. Daun tapak leman bisa juga diganti dengan sayur paku.

Itu diatas beberapa makanan khas Padang yang enak jarang orang tau. Sebenarnya masih banyak makanan khas Sumatera Barat yang enak lainnya, hanya kami memilih 10 saja yang benar-benar unik. Jika berwisata ke Padang bisa dicoba makanan tersebut, jika tidak ada di lokasi wisata coba cari di pasar tradisional mungkin masih bisa ditemui.

Show comments
Hide comments


EmoticonEmoticon